HeadlineKesehatan

2022, Pembayaran Klaim Rumah Sakit BPJS Kesehatan Palopo Capai 583 M

65
×

2022, Pembayaran Klaim Rumah Sakit BPJS Kesehatan Palopo Capai 583 M

Sebarkan artikel ini

Palopo, Smartnews – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Palopo, berhasil mengumpulkan sekitar Rp 290 miliar iuran sepanjang tahun 2022.

Hanya saja, pembayaran iuran tersebut berbanding terbalik dengan pembayaran klaim yang dibayarkan pihak BPJS Kesehatan ke rumah sakit.

Demikian dikatakan Kepala Cabang BPJS Kesehatan Palopo, Harbu Hakim saat berbincang dengan awak media, di Warkop Kopi Bisang, Jalan Andi Djemma, Kota Palopo, Senin 10 April 2023.

“Untuk pembayaran klaim kita ke rumah sakit tahun 2022 itu mencapai angka Rp 583 miliar, sementara pengumpulan iuran di tahun yang sama hanya Rp 290 miliar,” ujarnya.

Harbu menjelaskan, pembayaran klaim yang dilakukan pihaknya merupakan hasil dari subsidi silang dari jaringan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

“Kenapa kita bisa membayarkan klaim sebanyak itu, karna kita masuk dalam bingkai JKN. JKN ini disubsidi secara nasional,” jelasnya.

Tidak hanya itu, Harbi menjelaskan berdasarkan data peserta BPJS secara nasional telah mencapai angka 95 persen.

Sementara, penghasilan rumah sakit yang bersumber dari JKN berada di angka 85 persen.

Harbi juga menegaskan, jajarannya tidak akan melakukan upaya gratifikasi. “Jika ada segera laporkan ke saya nanti akan saya tindak,” tegasnya. (Key)