Daerah

Banjir Rendam Pemukiman Warga di Palopo, Tiga Kecamatan Terdampak

78
×

Banjir Rendam Pemukiman Warga di Palopo, Tiga Kecamatan Terdampak

Sebarkan artikel ini
Banjir merendam pemukiman warga dan beberapa ruas jalan di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Selasa 27 Maret 2024 malam.

Smartnews.co.id, Palopo – Banjir merendam pemukiman warga dan beberapa ruas jalan di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Selasa 26 Maret 2024 malam.

Banjir tersebut, akibat hujan deras yang mengguyur wilayah itu. Ruas jalan dan pemukiman warga di tiga kecamatan sempat terendam.

Dari 3 Kecataman, ada 7 kelurahan yang menjadi terdampak banjir. Ketinggian air yang merendam rumah warga bervariasi dari 50 cm hingga pinggang orang dewasa.

Banyaknya titik banjir membuat petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palopo sempat kewalahan karena keterbatasan personil dan alat evakuasi.

Meski begitu, evakuasi dengan cepat dilakukan dan bejalan lancar. Sementara sekitar 20 personil yang diturunkan oleh BPBD Palopo.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Palopo, Burhan Nurdin mengatakan, tidak ada ada korban jiwa dalam bencana banjir ini, namun sejumlah barang berharga warga ikut terendam bahkan tak sedikit ikut tersapu banjir.

“Dari 3 kecamatan tersebut, terdata Kelurahan Pajalesang, Kecamatan Mungkajang merupakan titik lokasi banjir yang parah. Meski begitu, dari kejadian tersebut tidak memakan korban jiwa,” ujarnya.