Parepare, Smartnews – PSM Makassar menutup musim 2022-2023 dengan kemenangan 3-0 atas Borneo FC.
Kemenangan ini, menyempurnakan pesta juara PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Minggu 16 April 2023 malam.
Tiga gol kemenangan PSM Makassar dalam laga itu masing-masing dicetak, Yakob Sayuri menit 12, disusul gol Yance Sayuri menit ke-31 dan Willem Jan Pluim pada menit ke-60.
Hasil itu, membuat tim asuhan Bernardo Tavares itu memetik kemenangan ke-22 di Liga 1 musim ini.
PSM menjadi tim paling sedikit kalah dengan catatan tiga kali timbang di sepanjang musim Liga 1 2022-2023.
Tim Ayam Jantan dari Timur mengukuhkan diri menjadi juara dengan koleksi poin 75 angka.
PSM mampu membukukan 63 gol di sepanjang musim Liga 1. Mereka kebobolan sebanyak 28 gol.
Sementara itu, Borneo FC mengunci posisi keempat klasemen Liga 1. Pesut Etam mengoleksi 57 angka.
Tidak hanya gelar juara, dua penghargaan individual juga diraih PSM Makassar.
Pertama yakni predikat pelatih terbaik Liga 1 2022/2023 diberikan kepada Bernardo Tavares.