Dia lalu mencari anaknya. Hanya saja, disaat yang bersamaan seorang pengendara motor lewat dan membawa seorang anak.
Warga yang merasa panik dan trauma dengan kasus penculikan anak yang terjadi di Kota Makassar, langsung melakukan pengejaran.
Tidak berselang lama, sang anak yang diduga diculik datang bersama dengan sepupunya.
Untuk itu, Albert mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada dan memberikan perhatian khusus kepada anak mereka.
Sehingga apa yang menjadi ketakutan masyarakat tidak terjadi.
“Selaku orang tua itu harus punya perhatian khusus (waspada), kepada anaknya. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” imbaunya.
“Kemudian tidak berkeliaran di jalanan, Karna bahaya juga terhadap pemakai jalan khususnya roda dua dan roda empat,” pungkasnya. (*)





