HeadlineKesehatan

BPJS Kesehatan Komitmen Mudahkan Layanan Selama Libur Lebaran

314
×

BPJS Kesehatan Komitmen Mudahkan Layanan Selama Libur Lebaran

Sebarkan artikel ini
Kepala Cabang BPJS Kesehatan Cabang Palopo, Dahniar Hasyim Dahlan saat konferensi pers, Jumat 22 Maret 2024. (Dok. Uty Smartnews.co.id)

Berikut pelayanan kesehatan bagi peserta JKN selama cuti bersama dan libur lebaran. Peserta JKN dapat memperoleh pelayanan kesehatan pada FKTP di tempat peserta terdaftar maupun di FKTP luar wilayah.

Jika FKTP terdaftar tidak beroperasi pada waktu tersebut atau peserta di luar wilayah domisilinya, maka dapat mengakses pelayanan pada FKTP yang buka.

Data FKTP yang beroperasi dapat diakses melalui BPJS Kesehatan Care Center 165 pada keadaan kegawatdaruratan medis, seluruh faskes wajib memberikan pelayanan kesehatan kepada peserta JKN.

Mekanisme penjaminan dan prosedur pelayanan pasien gawat darurat peserta JKN dapat mengakses fasilitas kesehatan terdekat.

“Pesan kami selama mudik, selalu pastikan kepesertaan JKN anda sekeluarga dalam kondisi aktif, agar tidak terkendala ketika mendadak sakit atau perlu pelayanan kesehatan. Bagi peserta JKN yang rutin mengakses layanan kesehatan di rumah sakit, jangan lupa untuk mengecek tanggal kadaluarsa surat rujukannya.

“Jika surat rujukan sudah hampir kadaluarsa, segeralah mengurus pembaruan surat rujukan sebelum memasuki masa cuti bersama dan libur lebaran. Jaga kesehatan selama bulan puasa,” imbaunya.

“Konsumsi makanan dengan gizi seimbang, kurangi makanan tinggi gula, perbanyak asupan air putih, istirahat cukup, dan usahakan tetap berolahraga ringan,” tambah Dahniar.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan, Irsan Anugrah, menyampaikan layanan kesehatan saat libur lebaran di 7 rumah sakit dan 12 Puskesmas di Kota Palopo tetap buka.