Sekedar informasi, Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah bertemu dengan Presiden FIFA Gianni Infantino di Doha, Qatar, Rabu, 29 Maret 2023.
Hal itu dilakukan guna membicarakan soal permasalahan yang dihadapi Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023.
Seyogyanya Piala Dunia U20 2023 berlangsung di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni mendatang.
Namun jelang penyelenggaraan tersebut terjadi polemik, lantaran keikutsertaan timnas Israel U20.
Beberapa pihak menolak Israel bermain di Indonesia, lantaran tidak memiliki hubungan diplomasi dengan Indonesia.
Salah satunya, penolakan datang Gubernur Bali I Wayan Koster.
Penolakan itu dianggap sebagai kegagalan Indonesia memberikan jaminan keamanan bagi negara peserta.
FIFA akhirnya memutuskan membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023 di Bali, akhir pekan lalu.
Pembatalan itu memunculkan spekulasi soal nasib Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dan juga sanksi lain dari FIFA. (*)