DaerahHeadline

Hadiri Highl Level Meeting, Asrul Sani Sebut Ekonomi Palopo Tumbuh 8,04 Persen

76
×

Hadiri Highl Level Meeting, Asrul Sani Sebut Ekonomi Palopo Tumbuh 8,04 Persen

Sebarkan artikel ini

“Alhamdulillah kemarin sudah terlaksana yang dipimpin langsung Pak Sekda untuk menjamin ketersediaan beras dan telur,” ungkap Asrul.

Pada kesempatan ini, Asrul menggaris bawahi penyaluran KUR di Kota Palopo yang masih rendah, sementara Pemprov Sulsel telah memfasilitasi KUR sebesar Rp 39 triliun.

“Ini harus menjadi perhatian kita. Karena dengan KUR, kita bisa mengembangkan potensi yang ada. Kita harus perhatikan dan tangkap peluang ini,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Asisten II Pemprov Sulsel, dr. Ichsan Mustari, memaparkan tentang strategi 4K dalam pengendalian inflasi di Sulawesi Selatan.

“Strategi 4K yakni terwujudnya ketersediaan pasokan, terciptanya kelancaran distribusi, terwujudnya keterjangkauan harga, dan terciptanya komunikasi efektif,” kata Ichsan.

“Kesemua itu akan bermuara pada tujuan akhir dari pengendalian inflasi yakni terkendalinya inflasi provinsi Sulawesi Selatan, dengan target tahun 2024 di angka 2,5 persen,” tukasnya.

Pada HLM itu diisi juga pemaparan dari perwakilan BI Sulawesi Selatan, BPS Kota Palopo, Bulog Palopo, serta Forkopimda Kota Palopo. (*)