DaerahHeadline

Lubang dan Bergelombang, Warga Keluhkan Kondisi Jalan Ahmad Razak Palopo

60
×

Lubang dan Bergelombang, Warga Keluhkan Kondisi Jalan Ahmad Razak Palopo

Sebarkan artikel ini
Suasana jalan Ahmad Razak Palopo

Smartnews.co.id, Palopo – Kondisi Jalan KH. Ahmad Razak hingga Jalan Andi Kaddiraja, banyak dikeluhakan warga lantaran berlubang dan bergelombang.

Kerusakan jalan terlihat dari aspal yang bergelombang serta lubang-lubang kecil hingga besar yang tersebar di berbagai titik.

Keberadaan lubang-lubang ini tidak hanya mengganggu kenyamanan pengguna jalan, tetapi juga membahayakan keselamatan pengendara.

Tak hanya itu, bahkan kondisi jembatan di jalur ini turut memperparah situasi. Kerusakan pada jembatan terlihat jelas, dengan adanya lubang yang cukup besar dan bagian yang menurun hingga besi penahan terlihat.

Kerusakan jalan sepanjang 1,2 kilometer ini telah memicu berbagai keluhan dari warga setempat dan pengendara yang melintas.

Selain itu, pedagang di sepanjang jalan juga merasa dirugikan akibat kerusakan ini. Menurut mereka, jalan yang tidak mulus mengurangi kenyamanan pembeli untuk datang ke toko mereka.

Menurut keterangan warga setempat, Ibu Amadia atau yang disapa Ibunya Aslan, kondisi ini telah berlangsung cukup lama tanpa adanya tindakan perbaikan yang signifikan.

“Situasi ini sangat meresahkan warga dan para pengendara yang melewati jalan tersebut. Tak sedikit kecelakaan yang terjadi akibat rusaknya permukaan aspal di jalan ini,” ungkapnya.