Belopa, Smartnews – Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) Fakultas Teknik (FT) Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo, melakukan kunjungan proyek di PT. Bumi Mineral Sulawesi (BMS) Jumat 19 Agustus 2022.
Ketua HMS FT-Unanda Palopo, Muharto, mengatakan kunjungan tersebut bertujuan untuk mengembangkan wawasan mahasiswa terkait metode pelaksanaan kontruksi pembangunan Smelter dan jetty.
“Kegiatan ini kami gagas untuk memberikan suasana belajar baru kepada teman teman mahasiswa sipil yang ada di Universitas Andi Djemma,” kata Muharto.
Pihak PT. BMS melalui HRD Andi Fahrul menerima puluhan mahasiswa tersebut.
“Apresiasi perlu kita berikan terhadap upaya yang dilakukan oleh teman-teman HMS FT-UNANDA Palopo, mahasiswa sipil mestinya seperti ini mencari ilmu sipil dengan terjun langsung ke lokasi proyek,” ucapnya.
Sebelum terjun langsung ke lokasi para mahasiswa tersebut terlebih dahulu dibekali dengan pendahuluan berupa pemaparan progres pekerjaan dan pentingnya menggunakan alat pelindung diri (APD) saat melihat pekerjaan proyek dari jarak dekat.
Puluhan mahasiswa tersebut didampingi mengamati pekerjaan didampingi tenaga ahli kontruksi, mekanikal dan ahli K3.
Muharto mengucapkan terimakasih kepada pihak PT.BMS yang telah bersedia menerima mahasiswa untuk menimpa ilmu.
“Kita sama-sama berharap bahwasannya PT. BMS ini mampu memberikan lapangan kerja kepada masyarakat lokal dan juga mampu membangkitkan perekonomian masyarakat, terkhusus masyarakat Luwu Raya,” tandas Muharto. (Hwn)