HeadlineSport

PSM Makassar vs PSIS Semarang: Ajang Pembuktian Dua Pemain Jepang

2
×

PSM Makassar vs PSIS Semarang: Ajang Pembuktian Dua Pemain Jepang

Sebarkan artikel ini

Bantul, Smartnews – PSM Makassar akan berduel dengan PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin 19 Desember 2022.

Laga ini diprediksi akan berjalan sengit. Pasalnya, Pasukan Ramang membawa misi kembali ke jalur kemenangan usai takluk dari Madura United.

Sementara PSIS Semarang, tengah berada dalam tren positif setelah meraih dua kemenang dalam laga terakhir mereka.

Duel pemain dilapangan pun akan menjadi penentu hasil akhir pertandingan. Menariknya, laga ini menjadi pembuktian dua pemain asal Jepang.

PSM Makassar diperkuat Kenzo Nambu di lini tengah. Pemain asal Negeri Sakura ini baru merasakan atmosfer Indonesia di musim 2022/2023 ini.

Penampilannya pun langsung mengesankan bagi suporter PSM Makassar. Kenzo Nambu mendapat tempat di tim inti Pasukan Ramang.

Sejauh ini, Kenzo sudah tampil di 13 pertandingan. Pemain berusia 30 tahun ini sudah menyumbangkan 3 gol.

“Kenzo ini sangat potensial. Kenzo bisa jadi destroyer bagi lawan,” ucap menteri Litbangwas The Macz Man Rizki.

Sementara itu, dari tim PSIS Semarang ada sosok Taisei Marukawa.

Taisei Marukawa sudah dua musim di Liga Indonesia. Di musim perdananya, Marukawa tampil mengesankan di Persebaya Surabaya.

Pemain kelahiran Hiroshima ini turun di 32 laga. Catatannya pun begitu apik dengan 17 gol dan 10 assist.

Musim ini, Marukawa berlabuh ke Laskar Mahesa Jenar. Bersama PSIS Semarang, Marukawa bermain di 13 laga. Marukawa berhasil menyumbang 3 gol dan satu assist. Laga ini pun menjadi pembuktian dua pemain asal Negeri Sakura ini.

PSM kini bersaing di posisi 4 klasemen sementara dengan 29 poin. Sedangkan, PSIS Semarang masih berkutat di posisi 10 klasemen sementara.(*)