Jakarta, Smartnews – Seorang wanita yang tidak diketahui identitasnya nyaris menerobos Istana Kepresidenan, Selasa 25 Oktober 2022.
Kejadiannya terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Saat itu, wanita yang mengenakan kerudung biru itu berdiri di dekat pos utama Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) di depan Istana Merdeka.
Curiga dengan gerak-gerik pelaku, anggota Paspampres yang berjaga di sekitar lokasi kemudian mendekati pelaku.
Demikian dikatakan Komandan Paspampres, Marsda TNI Wahyu Hidayat Soedjatmiko seperti dikutip dari Antara, Selasa 25 Oktober 2022.
Dia menyebutkan, pelaku sempat menodong anggota Paspampres hingga akhirnya senjata tersebut berhasil direbut.
“Jadi, perempuan tersebut tidak menerobos istana, tapi justru berawal dari kewaspadaan anggota kami (Paspampres) yang langsung menghampiri perempuan tersebut,” katanya.
“Dan perempuan tersebut langsung mengacungkan senjata ke arah anggota (Paspampres),” sambung Wahyu.
Melihat kondisi tersebut, anggota Paspampres langsung mengambil senjata api yang ditodongkan dan menyerahkan perempuan tersebut kepada anggota polisi lalu lintas yang sedang bertugas di depan istana.