DaerahHeadline

Sepanjang 2024, 52 Orang Meninggal Akibat Lakalantas di Luwu Timur

73
×

Sepanjang 2024, 52 Orang Meninggal Akibat Lakalantas di Luwu Timur

Sebarkan artikel ini
Kapolres Luwu Timur, AKBP Zulkarnain saat jumpa pers, Selasa 31 Desember 2024.

Smartnews.co.id, Luwu Timur – Angka kasus kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) di Kabupaten Luwu Timur tahun 2024, mengalami penurunan jika dibandingkan dengan tahun 2023.

Satlantas Polres Luwu Timur mencatat ada sebanayak 274 kecelakaan yang terjadi pada tahun 2024. Sementara tahun 2023 sebanyak 283.

Meski angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Luwu Timur mengalami penurunan. Namun angka kematian akibat kecelakaan mengalami kenaikan.

Tahun 2024 ini, tercatat ada sebanyak 52 orang meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas. Sementara 10 orang mengalami luka berat dan 430 luka ringan.

Demikian dikatakan Kapolres Luwu Timur, AKBP Zulkarnain dalam jumpa pers, Selasa 31 Desember 2024.

Dia menjelaskan, ada beberapa faktor yang membuat angka kecelakaan lalu lintas di Luwu Timur masih cukup tinggi.

Mulai dari melampaui batas kecepatan, lalai, tidak mematuhi rambu lalu lintas, hingga tak menjaga jarak aman. Kemudian beberapa kondisi jalan yang sempit di beberapa titik jalan poros Luwu Timur, trans Sulawesi.

“Kondisi jalan bagus tapi sempit, faktor ini juga yang menyebabkan di beberapa titik jalan itu sehingga terjadi lakalantas,” katanya.