.Palopo, Smartnews – Karyawan Perusahaan Air Minum Daerah Perumda Tirta Mangkaluku (PAM-TM) Palopo, menjalani tes urine, Senin 20 Juni 2022.
Ter urine itu dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Palopo.
Direktur Utama Perumda PAM-TM Palopo, M Tawakkal mengimbau, seluruh karyawan agar selalu bekerjasama dalam melawan bahaya narkoba dengan selalu memberikan informasi kepada sesama rekan kerja.
“Saya berharap kita semua dapat bekerja sama dalam melawan narkotika dengan selalu menyampaikan dan saling memberikan informasi kepada sesama rekan kerja dan lingkungan keluarga termasuk masyarakat akan bahaya narkotika,” katanya saat membuka kegiatan tersebut.
Selain itu, dia mengatakan kegiatan tersebut merupakan agenda dari Satgas anti Narkoba lingkup PAM TM Palopo.
Sebagai bentuk dukungan Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).
Kegiatan itu dilanjutkan dengan pelaksanaan tes urine yang didampingi urine. (Hwn)