“Pembangunan multiyears sudah hampir rampung dan kami optimis dapat diselesaikan oleh OPD teknis sebelum habis masa periode Pak Wali,” ungkapnya.
Adapun terkait pembangunan kantor DPRD Kota Palopo telah selesai 100 persen dari segi bangunan gedung.
“Jadi di sana itu sisa interior dan mobilernya, kursi-kursi dan meja rapat serta interior dalam gedung saat ini masih dalam tahap perampungan,” ucap Raoda.
Harapannya, infrastruktur yang dibangun oleh Pemerintah Kota Palopo dapat selesai tepat waktu dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Di samping pembangunan infrastruktur tersebut, Bappeda bersama OPD teknis juga bisa maksimal menurunkan angka kemiskinan dan stunting,” pungkasnya. (*)





