Palopo, Smartnews – Objek wisata pasir putih di kawasan Pantai Labombo, Kota Palopo, nampak tak terurus dan dipenuhi sampah kemasan makanan.
Padahal, objek tersebut merupakan salah satu objek wisata yang digandrungi banyak kaum milienial.
Tidak hanya kaum milenial, bbjek wisata yang terletak di Kelurahan Salekoe, Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo ini juga menjadi salah sati lokasi yang kerap dikunjungi masyarakat setiap akhir pekan.
Betapa tidak, tempat ini menyajikan banyak spot. Para pengunjung juga dapat camping di lokasi tersebut.
Salah seorang pemuda Kota Palopo, Yulian mengatakan, jika dirinya tak lagi ke wilayah itu lantaran penuh dengan sampah. “Kotor mi, tidak seperti dulu, bagus ditempati foto-foto,” katanya.
Khusus spot Pasir Putih sendiri tak terlihat adanya tempat sampah yang tersedia. (*)