DaerahNasionalPemerintahanRagamUncategorized

Pemerintah Buka Seleksi CPNS dan PPPK 2022

27
×

Pemerintah Buka Seleksi CPNS dan PPPK 2022

Sebarkan artikel ini

Jakarta, Smartnews – Pemerintah kembali kembali membuka seleksi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) atau Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) beserta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022.

Hanya saja, mengenai waktunya pemerintah belum menetapkan secara pasti. Plt Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB), Mohammad Averrouce menegaskan, seleksi CPNS 2022 akan segera diinformasikan.

Dia menyebutkan, jika proses seleksi CPNS 2022 akan dilakukan setelah proses pengadaan CPNS 2021 maupun PPPK telah selesai dilaksanakan. “Seperti diketahui proses seleksi PPPK Jabatan Fungsional Guru baru memasuki tahap 2 dari 3 tahapan yang akan dilaksanakan,” katanya.

Menteri PAN-RB, Tjahjo Kumolo sebelumnya sempat memberi sinyal jika pendaftaran CPNS 2022 akan tetap dibuka.

Tapi itu disesuaikan dengan kebutuhan yang bakal lebih banyak untuk PPPK. “Pengertian tidak ada (untuk CPNS 2022) bukan tidak ada sama sekali. Tapi ada pengurangan sesuai kebutuhan,” kata Tjahjo beberapa waktu lalu.

Sejauh ini, Tjahjo mengatakan, pelaksanaan seleksi CASN tahun 2021 secara umum berlangsung dengan tertib dan lancar. Antusiasme masyarakat sangat tinggi ditunjukkan dengan jumlah pendaftar di akun SSCASN mencapai 4.034.366 pendaftar. Mereka bersaing untuk mengisi 659.064 kebutuhan CPNS.

Jika pelaksanaan tes sudah selesai, pemerintah bakal melakukan evaluasi pengadaan seleksi CASN 2021 secara menyeluruh terlebih dahulu. Evaluasi ini dilakukan mulai dari perbaikan terhadap pengamanan sistem Computer Assisted Test (CAT), penyempurnaan SOP, serta penguatan teknologi pengadaan CASN ke depannya.

“Dengan demikian, diharapkan akan didapat sistem pengadaan yang lebih baik dan secara akuntabel dapat dipertanggungjawabkan sehingga kepercayaan dari masyarakat lebih meningkat,” ujar Tjahjo. (Key)