DaerahHukumRagamUncategorized

Cegah Balap Liar, Polres Palopo Akan Bentuk Tim Khusus

57
×

Cegah Balap Liar, Polres Palopo Akan Bentuk Tim Khusus

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi (INT)

Palopo, Smartnews – Kepolisian Resor (Polres) akan membentuk tim khusus yang fokus mengantisipasi terjadinya aksi balap liar di Kota Palopo.

Hal tersebut dikatakan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Palopo, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) M Yusuf Usman, kepada awak media, Sabtu 27 November 2021.

Dia menyebutkan, jika konsep tersebut telah dia terapkan kala menjabat sebagai Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Makassar.

Saat itu katanya, dirinya membentuk tim khusus yang diberi nama Street Hunter yang nantinya akan melakukan identifikasi para pelaku balap liar di Kota Palopo.

“Kita akan gunakan konsep yang saya gunakan saat masih bertugas di Polrestabes makassar. Dulu saya bentuk tim street hunter yang masuk berbaur dengan mereka (pelaku balap liar) dan melakukan langkah-langkah teknis,” katanya.

Tidak hanya itu, dirinya menjelaskan jika kedapatan kendaraan para pelaku aksi balap liar akan ditahan selama tiga bulan.

“Kalau motornya ditilang motornya akan kita tahan selama tiga bulan, kemudian tiga bulan berikutnya baru kita akan lakukan sidang,” terangnya.

“Saat sidang nantinya, kita akan hadirkan orangtua dan guru pelaku balap liar. Serta kita akan suruh buat surat pernyataan tidak akan kembali melakukan aksi balap liar, baru kita bebaskan motornya,” pungkasnya. (*)